Kamis, 06 November 2014

cara memperbaiki iPhone mati total secara tiba-tiba

andreyanto34.blogspot.com   apabila anda penggemar apple pastilah anda
sangat sayang kepada gadget anda yang dirilis
oleh vendor tersebut, anda yang sangat menyukai
desain dan tampilan apple pastilah akan merawat
barang barang anda ini dengan sangat hati-hati.
Tetapi apabila barang kesayangan anda tersebut
tiba-tiba mati tanpa sebab dan tidak dapat
dihidupkan kembali, anda pasti akan panik dan
merasa kecewa bukan? Seperti apa yang pernah
saya alamai. Merasa khawatir dan pasrah karena
sudah berusaha semaksimal mungkin untuk
menghidupkannya lagi dengan cara menchrge
kembali dan buka sim(padahal ngga ngaruh) tetapi
tidak mau hidup dan beroperasi seperti biasa, dan
karena sudah pasrah hampir saja saya mau pergi
ke gerai apple, seperti rekan saya yang mengalami
hal serupa dia membawanya ke gerai apple dan
akhirnya harus bayar juga ratusan ribu.
Apabila hal diatas terjadi, tidak perlu khawatir dan
tidak perlu pasrah akan mahalnya ongkos service,
karena hanya dengan metode sederhana iphone,
ipod dan ipad anda dapat hidup kembali dan dapat
beroperasi seperti semula,yaitu dengan cara:
tekanlah tombol sleep bersamaan dengan tombol
home selama 10detik, apabila belum bereaksi
maka ulangi. Setelah 10detik ditahan maka
ipod,iphone dan ipad anda akan berkedip dan tidak
lama kemudian akan muncul lambang apple dan
akan menyala dan beroperasi seperti semula.
So much thanks for bung Andre Hardian yang
sudah memberi saya tips sederhana tersebut.
Semoga bermanfaat juga bagi yang lainnya :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar